Berita

Ahsanur Rizqi dan Septhia Eka Novitasari Terpilih Pimpin PMII Tulungagung 2025–2026

×

Ahsanur Rizqi dan Septhia Eka Novitasari Terpilih Pimpin PMII Tulungagung 2025–2026

Sebarkan artikel ini
Ahsanur Rizqi dan Septhia Eka Novitasari Terpilih Pimpin PMII Tulungagung 2025–2026
Foto Ketua PMII dan Kopri Tulungangung-ig-PMII Tulungagung

Tulungagung – Konferensi Cabang XXVIII Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Tulungagung resmi menetapkan M. Ahsanur Rizqi sebagai Ketua Cabang dan Septhia Eka Novitasari sebagai Ketua Kopri Cabang untuk masa khidmat 2025–2026.

Konferensi yang digelar pada 25–27 September 2025 tersebut diikuti oleh seluruh perwakilan komisariat dan rayon PMII di Tulungagung. Meski berjalan kondusif, dinamika sempat muncul akibat molornya beberapa agenda sidang. “Kendala mungkin seperti kemoloran yang akhirnya banyak membuat beberapa peserta meninggalkan forum karena urusan waktu. Juga fasilitasi peserta forum memang agak kurang,” ujar Ahsanur Rizqi seusai terpilih.

Perwakilan peserta, dari  Konfercab, juga menyoroti jalannya konferensi yang tidak sepenuhnya sesuai rundown. “Rencananya konferensi terlaksana tanggal 25–27, tapi ternyata tidak demikian. Kegiatan berlangsung lebih cepat, sehingga beberapa perwakilan rayon memilih pulang lebih awal,” jelasnya.

Visi dan Misi Ketua Terpilih

Dalam visi-misinya, Ahsanur Rizqi menekankan pentingnya penguatan kaderisasi berbasis potensi kader, konsolidasi pedoman kaderisasi, serta penyusunan parameter yang lebih terukur. Ia juga berkomitmen memperkuat peran Badan Pengurus Komisariat (BP-K) di tiap wilayah serta memastikan PMII lebih dekat dengan masyarakat.

“PMII harus lebih membumi ke masyarakat, peduli, dan masif dalam menyoal isu-isu di lingkup Tulungagung, serta berkomitmen untuk terus mengawal kepentingan rakyat,” tegas Ahsanur.

Dengan terpilihnya kepengurusan baru, diharapkan PMII Tulungagung dapat semakin solid dalam menghadapi tantangan organisasi, memperkuat kaderisasi, serta berperan aktif dalam menyuarakan persoalan sosial di tingkat lokal maupun nasional.

Reporter: M. Fakhrina Haqiqul Umam

Editor: Krisna Wahyu Yanuar

Advertisements