Berita

Laznas LMI Tanam 3.000 Bibit Terumbu Karang di Pantai Mutiara Trenggalek

×

Laznas LMI Tanam 3.000 Bibit Terumbu Karang di Pantai Mutiara Trenggalek

Sebarkan artikel ini

Trenggalek — Urupedia.id
Laznas Lembaga Manajemen Infaq (LMI) bersama PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional Jawa dan para pemangku kepentingan resmi membuka Program Rehabilitasi Terumbu Karang di Pantai Mutiara, Kabupaten Trenggalek, Selasa (20/1/2026).

Program ini merupakan bagian dari komitmen Laznas LMI dalam mengelola dana zakat, infak, dan sedekah secara produktif dan berkelanjutan, khususnya pada isu pelestarian lingkungan pesisir dan pemberdayaan masyarakat nelayan.

Direktur Utama Laznas LMI, Agung Wicaksono, dalam sambutannya menegaskan bahwa program rehabilitasi terumbu karang ini tidak hanya berorientasi pada pemulihan ekosistem laut, tetapi juga membangun kesadaran dan kemandirian masyarakat pesisir.

“Bagi LMI, menjaga laut adalah bagian dari amanah. Dana umat harus memberi manfaat jangka panjang, tidak hanya secara sosial, tetapi juga ekologis,” ujar Agung.

Ia menambahkan, LMI mendorong keterlibatan aktif masyarakat lokal sebagai penjaga ekosistem laut.

Dengan demikian, program rehabilitasi tidak berhenti pada penanaman terumbu karang, melainkan berlanjut pada perawatan, pengawasan, dan pemanfaatan yang berkelanjutan.

Kolaborasi dengan PT Pelindo (Persero) Regional Jawa, menurut Agung, menjadi contoh sinergi antara lembaga filantropi Islam dan dunia usaha dalam menjawab tantangan kerusakan lingkungan pesisir.

Sementara itu, Sub Head Regional Pelindo Jawa, Agung Purwanto, menyatakan dukungannya terhadap inisiatif Laznas LMI.

Menurutnya, dunia usaha memiliki tanggung jawab moral untuk turut serta menjaga ekosistem laut sebagai penopang utama sektor maritim.

“Kolaborasi ini memperlihatkan bahwa pelestarian lingkungan dan pembangunan ekonomi dapat berjalan beriringan,” katanya.

Dukungan pemerintah daerah juga disampaikan oleh Awalrush Andhira, Kepala Bidang dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur.

Ia menilai program yang diinisiasi Laznas LMI ini sejalan dengan agenda pemerintah dalam menjaga keanekaragaman hayati laut dan ketahanan ekosistem pesisir.

Puncak acara ditandai dengan pembukaan resmi program oleh Wakil Bupati Trenggalek, Syah Natanegara, yang mengapresiasi peran Laznas LMI dalam menghadirkan program lingkungan berbasis pemberdayaan masyarakat.

Dokumentasi: Sambutan Wakil Bupati Trenggalek
Dokumentasi: Pembukaan Acara

Dalam pelaksanaan rehabilitasi, Laznas LMI bersama mitra menanam 11 unit media meja tanam bibit, 30 unit media bioreeftek, serta 10 unit media fish house dengan total 3.000 bibit terumbu karang di perairan Pantai Mutiara.

Usai seremoni, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman media terumbu karang yang melibatkan masyarakat pesisir setempat.

Program ini diharapkan menjadi model pengelolaan dana filantropi yang berdampak nyata bagi lingkungan dan kesejahteraan masyarakat pesisir Trenggalek.

Jurnalis: Krisna Wahyu Yanuarizki

Editor Berita: M. Fakhrina Haqiqul Umam

Advertisements